SLAMAT DATANG DI GERAI SEHAT

- Abu Thifan - 081318214703/(021)37426802- PIN BB 29136C7E

Rabu, 20 Februari 2013

Khasiat Buah Kurma

Khasiat Buah Kurma telah terbukti sangat baik bagi kesehatan, karena dia adalah makanan yang dianjurkan untuk pertama kali dimakan dalam buka puasa, sebagaimana diterangan dalam sebuah hadist, berikut ini :
Salman ibnu Amir Al Dhabbi meriwayatkan bahwa Nabi Shalallahu ‘Alaihi Wa Sallam bersabda “Apabila salah seorang dari kalian berbuka, maka hendaklah dia berbuka dengan kurma. Sesungguhnya kurma itu berkah. Dan apabila dia tidak mendapatkan kurma, maka hendaklah dia berbuka dengan air. Sesungguhnya air itu suci.” (HR. Abu Daud dan Tirmidzi).
Dan diterangkan juga oleh Imam Ibnu Qayyim Al-Jauziyah dalam kitabnya, Zadul Ma’ad menjelaskan bahwa Buah Kurma dapat menguatkan perut yang dingin, menyamankan dan menyuburkan badan. Ia termasuk buah yang paling mulia dan paling bermanfaat. Ia adalah raja buah-buahan, penguat lever dan pelembut tabiat. Ia adalah buah yang paling banyak memberikan nutrisi. Memakannya sebelum makan pagi dapat membunuh cacing. Panas yang dikandungnya adalah penawar racun. Oleh karena itu, apabila ia dimakan secara terus-menerus sebelum makan pagi dapat melemahkan cacing dan menguranginya. Kurma adalah makanan, obat, minuman sekaligus manisan.

Sekilas Tentang Buah Kurma

Buah Kurma desebutkan juga didalam Al-Quran, sebagai berikut :
“Dan Dialah yang menurunkan hujan dari langit lalu kami tumbuhkan dengan air itu segala macam tumbuh-tumbuhan, maka kami keluarkan dari macam tumbuhan itu tanaman yang menghijau. Kami keluarkan dari tanaman yang menghijau itu butir yang banyak; dan dari mayang kurma mengurai tangkai-tangkai yang menjuntai, dan kebun-kebun anggur, dan (Kami keluarkan pula) zaitun dan delima yang serupa dan yang tidak serupa. Perhatikanlah buahnya diwaktu pohonnya berbuah, dan (perhatikan pulalah) kematangannya. Sesungguhnya pada yang demikian itu ada tanda (kekuasaan Allah) bagi orang yang beriman. (QS Al-An’aam : 99)”
buah kurmaBentuk buahnya lonjong-silinder dengan panjang 3-7 cm, berdiameter 2-3 cm dan ketika masih muda warnanya merah cerah ke kuning terang, tergantung dari jenisnya. Kurma memiliki biji tunggal yang ukuran panjangnya sekitar 2-2,5 cm dan tebalnya 6-8 mm.
Pohon kurma dapat berbuah setelah ditanam selama 4 sampai 7 tahun dan bisa dipanen ketika telah berusia 7 sampai 10 tahun. Pohon kurma yang telah dewasa bisa menghasilkan 80-120 kg (176-264 lb) buah kurma pada setiap musim panennya. Untuk mendapatkan buah yang berkualitas untuk bisa dipasarkan, tandan kurma harus ditipiskan dan dibungkus atau ditutup sebelum matang supaya buahnya bisa tumbuh menjadi lebih besar dan terlindungi dari cuaca dan hama, seperti burung .

Kandungan Buah Kurma

Kandungan protein dan gula alaminya sangat mudah dicerna, maka dari itu buah kurma sangat baik dikonsumsi oleh orang yang berpuasa sebagai makanan pembuka puasa. Kandungan potasiumnya dapat menurunkan tekanan darah tinggi dan dapat menurunkan resiko serangan stroke, disampingh itu juga dapat mengatasi dan mengurangi keletihan. Dan juga sebagau sumber kalori dalam jumlah besar.
Para ahli gizi juga mengatakan bahwa buah ini juga mengandung kalium. Zat yang sangat berguna menjaga kesehatan jantung dan pembulu darah. Fungsi menralnya membuat denyut jantung teratur, mengaktifkan kontraksi otot, dan mensyabilkan tekanan darah.

Khasiat Buah Kurma

Berikut ini beberapa diantara khasiat buah kurma :
  • Jika dimakan tanpa membuang kulitnya, dapat melancarkan pencernaan dan mencegah peradangan usus.
  • Bagi perempuan menyusui, kandungan zat besi dan kalsium dalam kurma dapat menambah kuantitas air susu.
  • Kurma pun berperan membantu pembentukan darah dari sumsum tulang bagi bayi yang disusui.
  • Kurma dipercaya memberi tambahan tenaga untuk ibu hamil.
  • Menurut penelitian, jus kurma dapat memperkuat urat-urat rahim, sehingga proses melahirkan menjadi lebih mudah. Juga mengurangi pendarahan ketika melahirkan serta menguatkan organ rahim.
  • Fakta membuktikan, bayi yang disusui ibu yang rajin mengkonsumsi kurma, akan tumbuh menjadi anak yang cerdas.
  • Sangat baik untuk mengatasi masalah sembelit, lemah otot, letih, stress, dan pegal.
  • Membantu menguatkan daya ingat.
  • Kurma dapat menambah nafsu makan dan seksual
  • Zat besi dan hidrat arang yang terkandung cukup baik bagi penderita anemia dan lesu kronis.
  • Mempunyai andil menghangatkan badan dan meningkatkan daya kerja otak.

Tidak ada komentar: